Cara Mem-backup Template Blogspot | Restore Template
Para blogger mania…
Apakah kamu termasuk yang mudah bosan dengan penampilan  blog kamu?
Dan kamu suka mengotak-atik template blog, soalnya templatenya sedikit dan fasilitasnya tidak selengkap dan secantik dan sekeren di wordpress.
Tapi…blogspot punya kelebihan yang tidak dimiliki wordpress, yaitu template bisa dimodifikasi semau kita dan tidak perlu bayar. Alian gratis...tis..tis.
Namun sebelum memodifikasi ataupun mengganti template yang baru, sebaiknya kita mem-backup terlebih dahulu template yang lama.
Lho…fungsinya apa ??? Apabila terjadi kesalahan dalam mengoprek template, bisa dikembalikan ke tampilan semula, kayak restore gitu lho.
Bagaimana cara mem-backup template di blogspot ? Ikuti caranya…

Pertama-tama, kamu harus login ke blog kamu, terus Pilih Layout/RancanganEdit HTML. Nah di situ ada tulisan “Sebelum mengedit template Anda, Anda mungkin ingin menyimpan sebuah salinan dari template tersebut. Download Templete Lengkap.”
Lihat gambar di bawah ini :
Klik tulisan Download Template Lengkap,  terus simpan file tersebut di harddisk komputer kamu, yang biasanya berformat html atau xml. (jangan lupa lokasi file tersebut, supaya mudah untuk memanggilnya).

Jika kamu ingin memasang template baru atau mengembalikan template yang sebelumnya, klik Browse (pilih lokasi file template yang disimpan) kemudian klik Unggah. Coba lihat tampilan blog kamu…..
Selamat mencoba !!!
0 Responses

Post a Comment

Silahkan Komentar Disini


  • ShoutMix chat widget
    Check Google Page Rank

    Blogroll