Cara Membuat Blog
Ingin membuat website pribadi tapi nggak mengerti bahasa pemrograman? Tapi ingin menulis artikel/catatan di internet dan bisa dibaca banyak orang...!
Bagi yang sudah berpengalaman, ini pertanyaan basi yang tidak perlu di jawab, tapi bagi yang masih awam dan tidak tahu..harus tahu! Yaps jawabnya adalah Weblog atau biasa disebut blog. Masih tidak tahu apa itu blog, emang kemana aja selama ini...hehe just kidding!
Sebelumnya kita akan membahas dulu tentang :
1. Apa itu Blog?
2. Mengapa kita harus membuat blog?
Apa itu Blog
Blog adalah kependekan dari Weblog. Secara sederhana, blog juga dapat disebut website pribadi. Anda bisa menuliskan catatan atau artikel  dan pengunjung dapat membaca artikel tersebut sekaligus memberi komentar.
Salah satu sifat menonjol Blog adalah update content yang selalu diperbaharui setiap harinya oleh pengelola dengan topik-topik tertentu sesuai dengan keinginan.
Jadi Blog adalah “whatever you want”. Apapun yang kita inginkan bisa dimasukkan dalam situs ini.
Mengapa Kita Harus Membuat Blog
Alasasan mengapa kita haeus membuat blog bukannya website :
1. Tidak Harus Pintar Program
Banyak penyedia layanan blog bahkan yang GRATIS menyediakan berbagai fasilitas seperti Cara membuat blog, mengganti template, update content, membuat link-link ke situs lain dengan mudah dan sederhana sehingga bisa dipelajari oleh siapapun.
2. Punya Banyak Teman
Memiliki blog memungkinkan kita untuk menjaring teman sebanyak-banyaknya. Kita bisa masuk ke komunitas blog yang memiliki minat, hobi yang sama dengan kita.
3. Kebebasan Ber-Ekspresi
Dengan blog, kita bebas melakukan apapun, kita bisa membuat tulisan/artikel tentang apapun atau menampilkan photo serta video koleksi pribadi dan tanpa takut di edit oleh orang lain.
4. Gratis
Itulah kelebihan utama yang ditawarkan Blog. Ada banyak situs layanan blog yang Gratis, seperti blogger.com, wordpress.com dan lainn-lain. Dan fasilitas yang diberikan tidak kalah dengan layanan yang berbayar.
5. Dapat Uang Dari Blog
Udah Gratis dapat uang lagi…Menarik bukan!! Penasaran…!!!
Jangan kemana-mana. Ikuti terus blog ini. Pada artikel berikutnya saya akan memberitahukan anda bagaimana cara Dapat Uang Dari Blog…hehe promosi.

LANGKAH-LANGKAH MEMBUAT BLOG
Dalam kesempatan ini, kita akan mencoba menjadi blogger menggunakan situs www.blogger.com, dimana nama blog kita akan menjadi www.namablog.blogspot.com.
Hanya dengan 3 langkah untuk membuat blog di situs ini, yaitu (1) Ciptakan Account, (2) Namai Blog and (3) Pilih Template.
Sebelumnya, kamu harus mempunyai account email yang masih aktif, baik di Google, Yahoo atau Plasa. Setelah itu kamu masuk ke situsnya blogger.com
Langkah 1 : Ciptakan Account
Setelah masuk ke situs www.blogger.com, klik tombol panah bertuliskan Memulai. Selanjutnya muncul tampilan  seperti di bawah ini.

Isikan data-data yang diperlukan untuk membuat account. Isi data dengan benar. Terutama pada bagian alamat email. Alamat email tersebut nanti akan digunakan untuk melakukan verifikasi.
Jangan lupa centang pada Saya menerima persyaratan dan layanan dan klik Lanjutkan. Selanjutnya kita akan masuk pada tahap kedua yaitu memberi nama weblog.

Langkah 2 : Namai Blog
Setelah penekanan tombol Lanjutkan, kita akan dibawa pada tampilan seperti gambar di bawah ini.
Blog title        : judul/nama blog anda
Blog address   : alamat blog anda
Sebagai contoh, blog ini diberi nama “Blog Hendry” dan memiliki address http://bloghendry79.blogspot.com.
Selanjutnya ketikkan teks pada Verifikasi Kata sesuai dengan tulisan yang muncul pada kolom tersebut. Seperti biasa lanjutkan dengan klik tombol Lanjutkan.
Langkah 3 : Pilih Template
Kemudian akan muncul halaman untuk pemilihan template. blogger.com sudah menyediakan berbagai macam pilihan format template yang menarik untuk  dipasang di blog Anda, seperti gambar dibawah ini.
Pilih salah satu dari model template yang disediakan dengan meng-klik pada opsi bentuk yang diinginkan. Di sini saya memilih model Jendela Gambar.
Setelah memilih template yang di inginkan, klik tombol Lanjutkan. Perhatikan pesan yang muncul.



Gambar di samping menunjukkan pesan bahwa Pembuatan Blog  Sudah Selesai. Selanjutnya anda bisa posting artikel/catatan di weblog .


POSTING CONTENT
Setelah membuat situs Blog, selanjutnya kita coba melakukan posting informasi. Untuk itu klik tombol Mulai Blogging. Maka akan tampil halaman Form Posting.
Ketikkan judul tulisan di kolom Judul.
Ketikan artikel/tulisan di halaman postingan.
Jika pengisian data serta pengaturannya telah selesai, maka langkah terakhir yaitu Terbitkan Entri atau Saved
Pilihan Terbitkan Entri, jika kita ingin langsung mempublikasikan artikel tersebut.
Pilihan Saved, jika kita tidak ingin mempublikasikannya sekarang dan ingin menyimpan terlebih dahulu.
Pilihan Pratinjau digunakan untuk melihat hasil jika data telah diposting nantinya.
Jika pilihan Terbitkan Entri yang dipilih, maka akan muncul pesan Blog Anda Telah Sukses Diterbitkan. Untuk melihat hasil blog yang dibuat, klik Lihat Blog.
Hasil halaman blog yang telah dibuat tadi,nampak seperti pada gambar di bawah ini.
Di lain waktu, jika kita ingin melihat/mengakses kembali weblog tersebut cukup ketikkan alamat blog http:/bloghendry79.blogspot.com. Itulah URL dari blog yang baru saja kita buat.  
Mudah bukan ????
    
Label:
0 Responses

Post a Comment

Silahkan Komentar Disini


  • ShoutMix chat widget
    Check Google Page Rank

    Blogroll